UJI AKTIVITAS ANTIARTHRITIS EKSTRAK ETANOL BIJI ALPUKAT (Persea americana Mill.) PADA TIKUS JANTAN YANG DIINDUKSI COMPLETE FREUND’S ADJUVANT (CFA)

Main Article Content

Odilia Dea Christina
Affiah Khourinissa

Abstract

Artritis reumatoid adalah penyakit kronis yang menyebabkan inflamasi pada persendian khususnya pada jari-jari, pergelangan dan lutut yang dikarakterisasi dengan munculnya rasa nyeri serta pembengkakan sendi. Pengobatan artitis dapat mengunakan bahan alam. Salah satu tanaman yang dapat digunakan adalah biji alpukat. Biji alpukat mengandung senyawa polifenol, flavonoid, triterponoid, alkaloid, tannin, saponin yang memiliki aktivitas antiarthritis. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efek antiartritis, mengetahui profil penurunan volume udem, dan perbaikan profil histopatologi pada kaki tikus jantan yang diinduksi CFA, setelah pemberian ekstrak etanol biji alpukat


Metode penelitian adalah eksperimental menggunakan hewan uji diinduksi CFA sebelum diberi perlakuan. Sediaan uji berupa suspensi ekstrak yang diberikan selama 7hari, volume udem kaki tikus diukur setiap hari. Kelompok pertama ekstrak biji alpukat dosis 1.96 g/kg BB, kelompok kedua ekstrak biji alpukat dosis 3.92 g/kg BB, kelompok ketiga ekstrak biji alpukat dosis 0.98 g/kg BB, kelompok keempat kontrol positif triamsinolon dosis 0.36 g/kg BB, kelompok kelima kontrol negative CMC 0,5%. Parameter yang diamati adalah presentase penurunan volume udem dan profil histopatologi sendi dan dianalisis dengna SPSS.


Hasil penelitian menunjukkan bahwa ekstrak etanol biji alpukat memberikan efek antiarthritis. Dosis yang efektif menurunkan volume udem adalah 1,96 g/kg BB, dibuktikan pada profil histopatologi memberikan gambaran ruang sendi kaki tikus kelompok uji lebih bersih dan mengandung infiltrasi sel yang lebih sedikit dibanding kontrol negatif.

Article Details

How to Cite
Odilia Dea Christina, & Affiah Khourinissa. (2020). UJI AKTIVITAS ANTIARTHRITIS EKSTRAK ETANOL BIJI ALPUKAT (Persea americana Mill.) PADA TIKUS JANTAN YANG DIINDUKSI COMPLETE FREUND’S ADJUVANT (CFA) . Jurnal Farmasi & Sains Indonesia, 3(2), 42-48. Retrieved from https://journal.stifera.ac.id/index.php/jfsi/article/view/55
Section
Articles